Resep Mesak ikan tuna

Resep Mesak ikan tuna

Bahan Utama


500 gram Fillet ikan Tuna, potong dadu
1/2 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh garam
1 sendok makan perasan air jeruk nipis/ lemon
6 sendok makan tepung maizena

Bahan Saus


1 buah wortel ukuran sedang, dipotong korek
80 gram kacang polong
1 buah bawang Bombay, ptong memanjang
3 buah bawang putih, digeprek
2 cm jahe, dicincang halus
1 sendok teh garam
1 sendok teh gula pasir
6 sendok makan saus tomat
1 sendok teh kecap ikan
1 buah cabe merah, diris-iris
1 buah cabe besar hijau, diiris-iris
1 sendok makan saus sambal pedas (sesuai selera)
150 ml air
1 sendok makan tepung maizena untuk pengental

Cara Memasak


Yang pertama dilakukan adalah mencuci ikan hingga bersih kemudian lumuri dengan garam dan juga perasan air jeruk serta merica bubuk, lalu aduk hingga rata, diamkan sekitar 15 menit.
Seteleh itu lumuri dengan tepung maizena, aduk hingga merata.
Selanjutnya panaskan minyak goreng lalu masukan ikan hingga matang dan warnanya kecoklatan, angkat lalu tiriskan.

Cara Membuat Saus


Yang pertama dilakukan adalah memanaskan minyak goreng untuk menumis lalu masukan bawang Bombay dan juga bawang putih hingga harum, lalu tambahkan jahe, lalu sayuran, aduk-aduk hingga rata dan sayur menjadi layu.
Setelah itu tambahkan air, lalu masukan semuan sisa bahan bumbu terkecuali tepung maizena, aduk-aduk hingga rata dan mendidih.
Setelah itu tambahkan tepung maizena yang sudah dicampur dengan air agar mengental, lalu masak hingga mendidih atau meletup-letup.
Simpan ikan pada piring saji lalu siram diatasnya dengan saus hingga rata
Ikan tuna saus asam siap disajikan bersama dengan nasi putih hangat.

Resep Ikaan tuna balado

Bahan :


potongan ikan tuna segar 450 gr
2 sendok teh air jeruk nipis
minyak goreng 500 gr

Bumbu halus :


tomat nmerah 2 buah
kemiri 2 butir
cabe merah besar 4 buah
bawang merah 6 butir
cabe rawit merah 15 buah
garam dapur halus 1 sendok teh
penyedap rasa 1 sendok teh
bawang putih 2 siung
gula pasir 1 sendokn makan

Cara Membuat Ikan Tuna Balado Pedas :


1.Lumuri ikan tuna dengan air jeruk nipis dan biarka selama 5 menit
2.Setelah ikan dicuci dengan air sampai bersih dan tiriskan
3.Goreng ikan tuna dalam minyak pnas sampai berwarna kecoklatan
4.Angkat ikan tuna yang sudah digoreng lalu tiriskan
5.Tumis bumbu halus dengan minyak sampai setengah matang
6.Masukkan ikan tuna goreng kedalam bumbu dan aduk hingga merata
7.Tunggu sampai matang dan bumbu meresap lalu angkat dan sajikan
Silahkan menikmati mencoba dan semoga berguna buat keluarga anda

0 Response to "Resep Mesak ikan tuna"

Posting Komentar