Resep Membuat ice crem alarumah
Bahan :
Susu segar 1 L
Gula pasir 200 g
Kuning telur ayam 4 butir, kocok.
Tepung meizena 15 g
Vanili 1 sdm
Cara membuat :
Tuang susu segar dan gula pasir ke dalam panci, kemudian masak hingga mendidih sembari terus mengaduk-aduk.
Ambil 1 sdm susu, campurkan dengan tepung meizena, aduk sampai larut.
Setelah campuran tersebut telah tercampur sempurna, tuang ke dalam rebusan susu pertama, aduk hingga merata.
Kemudian tambahkan vanili, aduk hingga rata.
Saring susu menggunakan kain tipis ke dalam wadah lain.
Setelah susu tersaring sempurna, tuangkan kuning telur ke dalamnya, aduk hingga rata. Masukkan kuning telur secara perlahan.
Diamkan selama 10 menit. Lalu masukkan ke dalam lemari es / freezer.
Tunggu selama 15 menit, lalu aduk kembali es krimnya. Lakukan hal tersebut sebanyak 3 kali agar mendapatkan hasil es krim yang halus dan lembut.
Terakhir masukkan ke dalam freezer dan tunggu selama 8 jam agar dapat membeku sempurna.
Setelah selesai membuat es krim rasa vanila, kita akan melanjutkan pada cara membuat es krim rasa coklat.
Bahan Es Krim Buah Pisang
4 buah pisang ambon yang sudah matang
200 ml susu cair murni atau UHT juga boleh
200 ml air dingin
2 sendok makan susu kental manis
1 bungkus whipped cream instant (cara membuat whipped cream)
Choco chips secukupnya
Bahan Saus Karamel
5 sendok makan gula pasir
7 sendok makan air
1 sendok makan margarin atau mentega
1 sendok teh ekstrak vanila
Cara Membuat
Potong terlebih dahulu pisang ambon sampai bentuknya menyerupai koin. Kemudian masukkan ke dalam freezer sampai membeku.
Setelah pisang membeku, blender bersama dengan susu kental manis sampai berbentuk seperti bubur, sisihkan.
Campur whipped cream, susu cair, dan air dingin sampai adonan tidak terjatuh ketika wadah dibalik.
Campurkan pisang yang sudah di blender tadi ke dalam adonan whipped cream, aduk sampai rata dan teksturnya menjadi creamy.
Tambahkan choco chip dan aduk kembali sampai rata.
Setelah itu, kita buat saus karamel-nya, campurkan gula, air, dan mentega. Masak menggunakan api kecil sampai mengeluarkan gelembung, lalu masukkan ekstrak vanila.
Jika sudah berwarna kecoklatan, angkat karamel dan campurkan ke dalam es krim, aduk lagi sampai rata.
Es krim buah pisang siap disantap bersama keluarga 🙂
Resep ice crem buah naga
Bahan-bahan:
850 ml susu cair1 kaleng skm
5 sdm tepung maizena
1 buah naga merah di blender
1 sdm sp, tim terlebih dahulu dan dinginkan
1 bungkus santan kara
Cara membuat:
1. Masukan susu cair, santan, tepung maizena ke dalam panci dan rebus dengan api kecil sambil diaduk hingga meletup-letup.2. Mixer SKM dan sp yang yang sudah di tim sampai mengembang dan putih kental.
3. Masukan campuran (susu maizena dan santan) yang sudah di rebus tadi ke skm yang sudah di campurkan.
4. Aduk lagi dengan kecepatan tinggi hingga lebih mengembang dan kental. Masukan jus buah naga.
5. Masukan ke wadah ice cream dan masukan ke dalam freezer, diamkan beberapa jam.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat di dalam keluarga anda
0 Response to "Resep Membuat ice crem alarumah"
Posting Komentar