Resep Sup Konoro


Resep Sup Konoro

Bahan-bahan Sup Konro :


Iga sapi 1 1/2 kilo gram ( bisa di mix dengan tulang dan daging sapi ), potong-potong sesuai selera
Air 2 liter ( digunakan untuk merebus dan membuat kuah kaldu )

Bumbu Halus Sup Konro :

Keluwak 2 butir
Merica butiran 2 sendok teh
Kemiri 5 butir ( disangrai )
Pala 1/2 butir
Ketumbar 1 sendok makan ( sangrai )
Kunyit 1 ruas ( bakar )
Bawang merah 8 butir
Bawang putih 5 siung
Serai 2 batang ( ambil bagian putihnya )
Jahe 2 ruas
Jinten 1/4 sendok teh
Minyak untuk menumis

Bumbu Lain Sup Konro :

Air asam jawa 100 mili liter
Lengkuas 2 ruas ( pipihkan )
Daun salam 5 lembar
Kaldu bubuk 1 sendok teh
Garam 1 sendok makan
Gula pasir 1/2 sendok makan
Bawang merah 5 butir ( iris tipis )
Bawang goreng secukupnya ( digunakan untuk taburan )
Cengkeh 5 butir
Kapulaga 3 butir
Kayu manis 2 batang
Daun bawang 2 batang ( rajang halus )

Cara Membuat Sup Konro :

Langkah awal, siapkan panci, masukkan 2 liter air lalu rebus hingga mendidih. masukkan potongan iga lalu rebus hingga iga lunak. buang kotoran yang mengapung di permukaan air. bila air dirasa berkurang dan iga belum benar-benar empuk, boleh ditambahkan air panas dan rebus hingga iga benar-benar menjadi empuk. tambahkan air agar mendapatkan 2 liter air kaldu sebagai kuah sup konro nanti. sisihkan.
Selanjutnya siapkan wajan, lalu panaskan 3 sendok makan minyak, tumis bumbu halus hingga tercium aroma wangi sedap dan matang. masukkan daun salam, lengkuas dan bawang merah iris. aduk-aduk dan tumis hingga daun salam menjadi layu, matikan api.
Setelah itu tuangkan tumisan bumbu kedalam rebusan iga, masukkan kayu manis, cengkeh, kapulaga, kaldu bubuk, garam, gula dan air asam jawa. rebus hingga kuah menjadi mendidih, cicipi rasanya, tambahkan bila dirasa ada yang kurang. lalu masukkan daun bawang, aduk dan masak sebentar, angkat.Sup konro yang enak dan gurih siap disajikan selagi hangat bersama bawang merah goreng diatasnya.

Bahan sop konro:

– 1 Kg iga Sapi, diiris sesuai ruasnya
– 2 L air untuk merebus iga sapi
– 1 cm Jahe, parut
– 3 cm Lengkuas, memarkan
– 3 cm Kayu manis
– 3 butir cengkih
– 2 lembar daun Salam
– 2 sdm air asam jawa
– 1/2 sdt garam

Bahan bumbu halus

– 5 butir bawang merah, haluskan
– 2 siung bawang putih, haluskan
– 1 sdt merica bubuk
– 2 sdm kluwak, (ambil daging buahnya dan rendam dalam 2 sdm air panas, haluskan)
– 1/2 sdm kunyit
– 1/2 sdm jintan
– garam secukupnya (penyedap rasa)
– 3 sdm minyak goreng

Cara membuat sop konro:

– Rebus iga sapi yang telah di potong-potong sesuai ruas-ruasnya dalam 2 L air, rebus bersama dengan jahe, lengkuas, kayu manis, cengkih, daun salam, air asam jawa, dan tambahkan garam.
– Sementara iga sapi direbus dengan api sedang, tumis bawang merah, bawang putih, merica, kluwak, kunyit, jintan, yang telah dihaluskan terlebih dahulu. Tambahkan garam secukupnya (bisa menggunakan penyedap rasa favorit Anda).
– Masukkan tumisan bumbu halus ke dalam rebusan iga sapi sebelumnya. Tunggu hingga daging lunak dan bumbu meresap ke dalam daging. Angkat.
– Masukkan ke dalam mangkuk, sop konro siap disajikan. Untuk mempercantik tampilan sop konro taburi dengan bawang merah goreng dan daun bawang, serta perasan jeruk nipis agar lebih lezat. Sajikan selagi hangat.

Cara membuat konro bakar:

– Rebus iga sapi dalam air bersama dengan jahe, lengkuas, kayu manis, cengkih, daun salam, air asam jawa, dan garam (Bisa menggunakan penyedap rasa favorit Anda).
– Sementara iga sapi di rebus, tumis bahan bumbu halus hingga harum. Masukkan ke dalam rebusan iga sapi, hingga bumbu menyerap dan iga menjadi matang dan lunak. Tiriskan iga sapi, dan rebus kaldu hingga lebih kental.
– Bakar iga sapi di atas bara api, sambil diolesi dengan bumbu kaldu kental hingga harum. Angkat, taburi dengan bawang merah goreng, dan sajikan bersama bumbu kaldu yang kental dan perasan jeruk nipis. Sajikan selagi hangat.Demikian “resep dan cara membuat sop konro dan konro bakar khas Makassar” yang dapat kami tuliskan, semoga dapat bermanfaat bagi anda dan keluarga. Selamat mencoba sendiri di rumah Anda.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat untuk keluarga anda

0 Response to "Resep Sup Konoro"

Posting Komentar