Resep Membuat sayur bung

Resep Membuat sayur bung

Bahan


350 gram rebung muda (iris tipis, rebus dan buang air lalu rendam selama satu malam lalu cuci bersih dan tiriskan sebelum dimasak)
3 cm lengkuas (memarkan)
Garam (secukupnya)
Minyak (secukupnya)
2 lembar daun jeruk
1 lembar daun salam
Kaldu ayam bubuk (secukupnya)
Gula (secukupnya)
200 ml santan kelapa (dari 1 butir kelapa)

Bumbu Halus


5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
3 cabai merah besar (buang isi)
10 cabai rawit
4 cm kunyit
3 butir kemiri

Cara Membuat


Tumis bumbu yang telah dihaluskan dengan minyak secukupnya hingga aromanya harum. Tambahkan garam, gula dan lengkuas.
Masukkan sedikit air ke dalam bumbu yang telah ditumis dan biarkan mendidih.
Masukkan rebung yang telah disiapkan. Masak sekitar 10 menit bersama bumbu hingga bumbu meresap.
Tambahkan daun jeruk, daun salam dan kaldu ayam bubuk secukupnya. Aduk semua bahan hingga tercampur rata dan biarkan hingga kembali mendidih.
Terakhir, masukkan santan kelapa ke dalam masakan dan aduk rata.
Masak hingga mendidih dan rebung matang. Sayur rebung pun siap untuk disajikan.

Tumis Rebung

Bahan Utama


250 gram rebung segar berukuran besar, potong terlebih dahulu lalu cuci dengan air
5 ekor udang galah berukuran sedang, kupas dan bersihkan terlebih dahulu
2 buah tahukuning berukuran besar, potong kotak-kotak kecil
2 buah cabe merah berukuran sedang, potong menyerong
1 buah tomat merah berukuran sedang, potong-potong
2 buah cabe keriting hijau, potong menyerong
5 sendok makan kecap bango
Minyak goreng secukupnya
500 ml air putih

Bumbu Halus Masak


1 sendok teh lada hitam kasar
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 sendok teh garam

Langkah Memasak


Haluskan terelbih dahulu yang hendak anda gunakan dalam proses pembuatan sajian tersebut dengan ulekan atau blender yang anda miliki. Sisishkan.
Panaskan minyak goreng salam wajan masakan anda, kemudian lanjutkan dengan menumis beberapa bahan setelah minyak panas. Adaupn bahan yang ditumis antara lain, cabai hijau dan merah, tomat serta bumbu halus.
Tumis semua bahan masakan yang anda masukan dalam wajan tadi hingga tercium aroma harum yang sedap dan menggugah selera makan.
Setelah tercium aroma harum sajiananda bisa memasukan rebung serta udang ke dalam wajan masakan anda, dan masak semua bahan tersebut sampai setengah matang saja.
Tuang perlahan air kemudian susul dengan memasukan beberap bahan lainnya, yakni kecap serta tahu.
Sisihkan air dan masak sampai semua bahan tersebut meresap engan sempurna.
Tata sajian anda di salam mangkuk saji dan berikan sejumlah hiasan agar terlihat lebih sedap dan menarik.
Hidangkan kepada orang terdekat selagi masih hangat.

Rebung Manis

Bahan Masak Utama


300 gram rebung rebus, gunakan yang siap pakai atau rebung muda
½ ruas lengkuas, memarkan
2 buah cabai merah besar
1.000 ml santan kelapa
50 gram daun melinjo
2 lembar daun salam
4 buah cabai hijau

Bumbu Masakan


1 sendok teh garam
2 siung bawang putih
8 buah bawang merah

Langkah Memasak


Potong terlebih dahulu rebung muda yang anda miliki tersebut tipis-tipis.
Iris juga cabai merah dan hijau yang anda miliki, dan bersihkan daun melinjo yang hendak digunakan.
Siapkan ulekan kemudian anda mulai haluskan beberapa bahan bumbu masakan yang sudah disediakan sebelumnya, pastikan halus.
Didihkan santan dengan menggunakan api sedang, dan masukan juga lengkuas, daun salam, serta bumbu yang sudah dihaluskan.
Aduk santan anda tersebut agar tidak pecah.
Masukan rebung serta daun melinjo ke dalam panci masak anda, ketika santan sudah mendidih. Masak terus sampai bau mentah atau langu dari daun melinjo dalam masakan anda menghilang.
Masukan kembali cabai merah dan hijau ke dalam masakan anda, dan masak beberapa saat sembari mengecilkan api.
Masak beberap saat sampai santan mengeluarkan minyak,kemudian matikan api dan angkat sajian anda tersebut.
Hidangkan bersama nasi dan kerupuk selagi masih hangat agar terasa lebih mantap.
Silahkan mencoba dan semoga bermanfaat buat keluarga anda

0 Response to "Resep Membuat sayur bung"

Posting Komentar