Resep Bubur Ikan Asin

Resep Bubur Ikan Asin

Bahan buat bubur :

3 cup beras
300-350 gr labu kuning
4 ikat kacang panjang
2 ikat besar kangkung
2 ikat kecil daun kemangi
3 batang sereh di geprek

Bahan untuk sambel :

250 gr cabe rawit
4 siung bawang putih
3 siung bawang merah
4 buah tomat
2 potong terasi udang

Bahan pelengkap :

4 ekor ikan asin
Secukupnya garam
Secukupnya merica
Secukupnya masako
Secukupnya air

Langkah

Potong dan cuci bersih semua sayuran

Rebus air dan labu kuning sampe labu kuning matang dan lembek,kemudian masih didalam panci haluskan sedikit labu
kuning yang sudah matang (tujuan menghaluskan labu supaya setelah bubur matang,warna bubur menjadi kuning seperti di foto)

Masukkan beras dan aduk2 sampai menjadi bubur dan tercampur dengan labu,setelah mendidih masukkan kacang panjang,kangkung,batang sereh dan kemangi lalu aduk sampai rata,setelah dirasa hampir matang tambahkan garam,penyedap rasa dan juga merica,cicipi lalu koreksi rasa

Setelah bubur matang,panaskan sedikit minyak di wajan lalu masukkan cabe,bawang,tomat dan terasi aduk2 sebentar saja lalu angkat dan tiriskan
Setelah di goreng sebentar,blender cabe,bawang,terasi,dan tomat sampai halus lalu tambahkan garam atau penyedap rasa

Setelah bubur dan sambel selesai,panaskan minyak di wajan lalu goreng ikan asin,setelah dirasa matang angkat dan tiriskan


Tata bubur di piring,sajikan dengan potongan ikan asin dan sedikit sambel,sajikan dan makan selagi hangat

Selamat mencoba,trimss 💕

Resep Bubur manado Emm magic

Bahan-bahan

1 gelas Beras
Jagung manis 1 buah dipipil
segenggam Bayam
segenggam Kangkung
1 batang sereh.memarkan
secukupnya Garam

Pelengkap :

ikan asin dan sambal terasi
1 sachet Santan instan

Langkah

Campur smua bahan kecuali kangkung dan bayam.tambahkan air agak banyak supaya menjadi bubur

Masukkan magic com..pencet tombol cook

Setelah hampir matang tambahkan kangkung dan bayam..aduk rata lalu tunggu matang dan tombol warm menyala

Setelah matang aduk dan diamkan 10 menit supaya tanak

Hidangkan dengan sambal terasi dan ikan asin goreng

Selamat mencoba dan semoga bermanfaat untuk keluarga anda

0 Response to "Resep Bubur Ikan Asin"

Posting Komentar