Resep Sup Tahu Bakso Brokoli Ibu Hamil

Resep Sup Tahu Bakso Brokoli Ibu Hamil

Bahan-Bahan Tahu Bakso:

4 buah tahu putih
200 g daging ikan tengiri
1 sdt minyak wijen
2 siung bawang putih
3 sdm tepung kanji
1 batang daun bawang
1/12 sdt garam
1 sdt gula pasir

Bumbu-Bumbu Masakan:

3 sdm minyak goreng
1/2 sdt merica bubuk
3 siung bawang putih, iris tipis
1 sdt garam
2 cm jahe, iris batang korek api
500 ml air/kaldu
5 butir bawang merah, iris tipis
5 sdm kecap manis
1 batang daun bawang

Bahan Sayuran:

1 buah  kembang kol kecil, potong, rebus sebentar
1 buah brokoli kecil, potong, rebus sebentar

Cara Membuat Tahu Bakso:

Untuk yang pertama kita akan buat terlebih dahulu tahu baksonya sebelum membuat sajian ini dan dicampur dengan bahan-bahan lainnya. Untuk itu, maka silahkan terlebih dahulu bersihkan ikan tenggiri yang sudah anda beli dari pasar. Bersihkan bahan ini dengan menggunakan air bersih secara merata sampai kotoran dan kuman yang masih tersisa didalamnya bisa dibersihkan secara merata.
Setelah ikan dibersihkan, silahkan haluskan ikan dengan menggunakan mesin blender atau dengan menggunakan mesin food processor secara merata. Masukkan dalam wadah dan sisihkan sementara.
Selanjutnya adalah dengan memarut bawang putih dengan menggunakan parutan. Atau lakukan dengan cara menghaluskan bahan ini dengan menggunakan ulekan secara merata.
Iris tipis daun bawang dengan menggunakan pisau dan masukkan dalam wadah untuk kemudian sisihkan sementara.
Untuk membuat tahu bakso lakukan dengan membelah tahu dengan bentuk diagonal yakni menjadi 2 buah segitiga. Lalu kerat bagian tengahnya sampai sedikit berlubang. Keluarkan remah tahu dengan menggunakan sendok secara merata. Lalu haluskan remah tersebut.
Campurkan remah tahu bersama dengan ikan tenggiri, tepung kanji, daun bawang, minyak wijen, bawang putih, gula dan garam. Aduk-aduk bahan tersebut secara merata sampai tercampur.
Isikan adonan ini kedalam tahu dan bentuk dengan bentuk bulatan sebesar kelereng. Siapkan wajan dan tuangkan minyak goreng kedalamnya untuk kemudian goreng tahu sampai matang dan kering secara merata. Angkat, lalu tiriskan secara merata.

Cara Membuat Sayur Tahu Bakso Brokoli:

Untuk membaut sajian ini silahkan panaskan terlebih dahulu wajan dan tuangkan minyak goreng kedalamnya. Tunggu sampai minyak dalam wajan menjadi lebih panas merata.
Setelah itu, tumis bawang merah bersama dengan bawang putih kedalamnya bersama dengan jahe. Aduk-aduk dan masak sajian ini sampai matang dan tercium bau harum yang enak.
Masukkan brokoli dan kembang kol. Lalu aduk-aduk bahan ini secara merata sampai agar layu. Tambahkan dengan menggunakan kaldu dan didihkan pada kompor.
Masukkan daun bawang, tahu bakso kedalamnya. Tuangkan kecap manis dan aduk-aduk secara merata. Lalu tambahkan dengan merica bubuk serta garam. Aduk-aduk bahan ini sampai matang.
Setelah matang sajikan dan nikmati untuk berbuka puasa nanti. Selamat menikmati.

Resep Salmon Panggang Brokoli

Bahan-bahan Salmon Panggang Brokoli:

2 sdt mentega tawar
200 g kentang rendang, cuci bersih, biarkan utuh bersama kulit
200-250 g fillet ikan salmon
1 siung bawang putih, memarkan
1 sdm kecap asin Jepang
100 g brokoli, potong menurut kuntumnya
75 g paprika merah, potong dadu 1 cm

Cara membuat Salmon Panggang Brokoli:

Semir pinggan tahan panas individual dengan mentega, letakkan kentang rendang.
Panggang dalam oven panas suhu 180 C selama 15 menit. Angkat.
Masukkan salmon, bawang putih, kecap asin, brokoli dan paprika.
Tutup pinggan dengan aluminium foil.
Panggang kembali dalam oven suhu 160 C selama 5-10 menit hingga semua bahan matang. Angkat.
Sajikan segera.
Selamat mencoba dan semoga bermanfaat untuk keluarga anda

0 Response to "Resep Sup Tahu Bakso Brokoli Ibu Hamil"

Posting Komentar